Banda Aceh- Kakanwil Kemenkumham Provinsi Aceh, Senin (19/4/2021) pagi berkunjung ke Mapolda Aceh dan disambut Kapolda Aceh Irjen Pol. Drs. Wahyu Widada, M. Phil.
Dalam siaran pers Kabid Humas Polda Aceh Kombes Pol. Winardy, S. H., S. I. K., M. Si, menyebutkan, Kakanwil Kemenkumham Provinsi Aceh tadi pagi berkunjung dan bertemu Kapolda Aceh di ruang kerjanya dalam rangka audiensi.
” Tujuan audiensi Kakanwil Kemenkumham Provinsi Aceh dengan Kapolda Aceh adalah terkait bidang tugas masing-masing dalam rangka meningkatkan sinergitas antar lembaga yang pada akhirnya pada tercipta situasi Kamtibmas di Wilayah Provinsi Aceh yang stabil dan dinamis, ” ucap Kabid Humas.
Kapolda Aceh saat menerima audiensi Kakanwil Kemenkumham Provinsi Aceh di ruang kerjanya itu didampingi Wakapolda Aceh Brigjen Pol. Drs. Raden Purwadi, S. H., sebut Kabid Humas.
Sementara Kakanwil Kemenkumham Provinsi Aceh juga didampingi sejumlah stafnya, tutup Kabid Humas. (R)