Beranda Ragam Personil Ditsamapta Polda Aceh Lakukan Patroli dan Pengamanan Gudang Vaksin

Personil Ditsamapta Polda Aceh Lakukan Patroli dan Pengamanan Gudang Vaksin

115
0
BERBAGI

Banda Aceh- Kabid Humas Polda Aceh Kombes Pol. Winardy, S. H., S. I. K., M. Si, dalam siaran persnya, Selasa (12/01/2021) mengatakan, sejumlah personel Ditsamapta Polda Aceh melakukan patroli dan pengamanan gudang vaksin yang berlokasi di Desa Geuce Kaye Jato, Banda Aceh.

Sejumlah personel Ditsamapta Polda Aceh melakukan tugas patroli dan pengamanan gudang vaksin bertujuan agar kondisi gudang dan di sekelilinya tetap dalam keadaan aman dan terkendali, ujar Kabid Humas.

“Pihak Polda Aceh dalam menjaga gudang vaksin juga bersinergi dengan instansi terkait dan stake holders lainnya,” pungkas Kabid Humas. (R)