Banda Aceh – Penjabat (Pj) Wali Kota Banda Aceh Amiruddin menyerahkan bantuan cadangan beras secara simbolis kepada masyarakat kurang mampu di Kota Banda Aceh. Acara berlangsung di Kantor Pos yang beralamat di Kuta Alam, Banda Aceh, Rabu, 13 September 2023.
Turut hadir Plt Kepala Dinas Pangan Aceh Surya Rayandra, Kepala Dinsos Kota Banda Aceh Arie Maula Kafka, Camat Kuta Alam Arie Januar, perwakilan PT Pos Indonesia Cabang Banda Aceh, perwakilan BULOG, dan perwakilan OPD lainnya.
Bantuan tersebut merupakan program pemerintah berskala nasional untuk bantuan pangan 2023 tahap dua. Khusus Banda Aceh, beras yang akan disalurkan sebanyak delapan ribu kilogram yang dibagikan kepada masyarakat kurang mampu di 90 gampong dari 9 kecamatan Kota Banda Aceh.
Pj Wali Kota Banda Aceh Amiruddin menyampaikan sebanyak delapan ribu lebih bantuan beras yang akan di salurkan untuk warga kota, data tersebut nantinya akan mengalami perubahan. “Kota Banda Aceh sekitar delapan ribu beras yang disalurkan untuk 90 gampong di sembilan kecamatan,” ungkapnya.
Ia berharap bantuan tersebut dapat meringankan beban warga kota dalam memenuhi kebutuhan pokok. “Mudah-mudahan bantuan ini bermanfaat mengingat saat ini harga beras sedang naik,”ungkapnya.
Disamping itu, Amiruddin menyampaikan bantuan tersebut dapat mengendalikan inflasi di Kota Banda Aceh. “Alhamdulillah inflasi di Kota Banda Aceh dibawah nasional. Mudah mudahan kegiatan seperti ini dapat kita lakukan secara kontinu,” ujarnya
Ia berharap kepada kepolisian dan pihak keamanan lainnya agar sama-sama memantau proses penyeleksian penerima bantuan supaya tepat sasaran.
Sementara Plt Kepala Dinas Pangan Aceh Surya Rayandra saat diminta keterangan menyampaikan program pemberian bantuan cadangan beras merupakan tahap kedua yang akan dilakukan selama tiga bulan yaitu dari September-Oktober-Desember.
“Untuk Aceh ada 517 ribu KPM, masing-masing KPM mendapat sepuluh kilogram dan untuk data ini akan di update lagi. Mudah-mudahan bantuan ini bisa digunakan dengan baik dan tidak disalah gunakan,” katanya.(*)