Banda Aceh – Ketua Komisi I DPRK Banda Aceh Dr Musriadi MPd berharap Penjabat Walikota (Pj) Banda Aceh yang baru dilantik bisa melanjutkan sejumlah program strategis yang telah dilaksanakan oleh Wali kota dan Wakil Wali Kota Banda Aceh.
“Penjabat Walikota yang dilantik diharapkan bisa melanjutkan capaian program-program pembangunan untuk kemajuan Kota Banda Aceh yang telah dilakukan oleh Aminullah Usman dan Zainal Arifin,” kata Musriadi, Jumat (8/7/2022).
Musriadi mengatakan, untuk program pembangunan tersebut PJ Wali Kota perlu melakukan koordinasi, kolaborasi, dan sinergi dengan Pemerintah Provinsi dan Pusat. Begitu juga dalam melaksanakan pembangunan daerah khususnya dalam membangun kota Banda Aceh.
“Perlu bersinergi dengan semua pemangku kepentingan di Banda Aceh, seperti pimpinan dan anggota anggota DPRK, tokoh masyarakat, tokoh adat dan tokoh ulama,” ujarnya.
Musriadi menilai, PJ Wali Kota Banda Aceh Bakri Siddiq memiliki segudang track record dan pengalaman diantaranya 2 periode dipercayakan sebagai Kepala Bappeda KotaSingkawang, Kalimantan Barat selain itu dia juga Kepala Biro Perencanaan dan Kerja Sama Badan Nasional Pengelola Perbatasan (BNPP) Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia.
“Kami yakin beliau mampu melakukan yang terbaik untuk kota Banda Aceh,” katanya.
Politisi PAN ini mengatakan, tanpa dukungan dari pusat maka kelancaran dan kemajuan pembangunan di kabupaten/kota dirasa belum maksimal.
Musriadi juga melihat, Banda Aceh memiliki potensi besar di sektor pariwisata, jasa dan sumber daya lain yang menarik minat wisatawan dari lokal dan mancanegara.
Dia menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasinya kepada Aminullah Usman dan Zainal Arifin yang selama ini telah mendedikasikan pengabdiannya kepada Banda Aceh selama lima tahun.
“Kita berharap Aminullah-Zainal juga masih memberikan kontribusinya dan sumbangsi pemikirannya untuk Banda Aceh tercinta ini,” tuturnya. (Parlementaria)